Pada dasarnya kegiatan belajar memang lebih banyak dilakukan di sekolah namun tidak ada salahnya jika kegiatan belajar juga kalian lakukan melalui handphone Android yang kalian miliki. Yang mana sudah menjadi rahasia umum jika handphone dengan sistem operasi Android memberikan berbagai manfaat bagi para penggunanya, Mulai dari sebagai alat komunikasi, Memberikan hiburan, Hingga membuat pintar para penggunanya dengan berbagai macam aplikasi penunjang kegiatan belajar.
Dan pada kesempatan kali ini Mimin ingin berbagi informasi mengenai aplikasi-aplikasi pada handphone Android yang bisa kalian jadikan sebagai sarana belajar kalian agar kalian lebih pintar. Langsung saja berikut aplikasi-aplikasi tersebut:
6 APLIKASI ANDROID YANG BISA BIKIN KAMU JADI MAKIN PINTAR
1. Khan Academy
Aplikasi Android pintar yang pertama adalah Khan Academy. Aplikasi ini menyuguhkan bermacam informasi ilmu pengetahuan mulai dari sejarah, biologi, ekonomi, fisika, kimia, dan pejaran-pelajaran sekolah lainnya. Sebenarnya aplikasi ini sudah memiliki nama karena sebelum aplikasi ini di buat telah hadir terlebih dahulu website Khan Academy ini yang sudah cukup populer. Dengan suksesya di website akhirnya sanag developer tertarik untuk membuat aplikasi Khan Academy ini. Aplikasi ini juga didukung dengan video dalam menampilkan informasi akan ilmu pengetahuan sehingga penggunanya tidak cepa merasa bosan dalam belajar. Untuk itu download aplikasi ini sekarang juga sebagai salah satu sarana belajar kalian mulai dari sekarang agar kalian menjadi pelajar yang lebih pintar di tempat kalian belajar.
2. eLearn
Aplikasi Android pintar yang kedua adalah eLearn. Aplikasi yang dibuat oleh developer asal Indonesia yaitu Erlangga menyuguhkan berbagai macam ilmu pengetahuan mulai dari Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, IPA, IPS, dan Matematika. Aplikasi ini memiliki tampilan yang cukup bagus dengan warna yang cerah sehingga membuat para penggunanya terbawa suasana pada tampilan aplikasi pintar yang satu ini. Jika terarik untuk mengaplikasikan aplikasi ini tidak ada salahnya jika kalian mendownloadnya pada Google Play Store sekarang juga.
3. Memrise
Dan aplikasi Android pintar yang ketiga adalah Memrise. Aplikasi ini dapat membantu kalian yang ingin menghafal dan mengingat pelajaran-pelajaran tertentu dengan sangat mudah dan cepat. Sebelumnya aplikasi ini juga telah sukses pada websitenya yaitu Memrise yang kemudian dikemas kembali menjadi sebuah aplikasi agar bisa digunakan dimanapun dan kapanpun juga. Cara kerja dari aplikasi ini yaitu dengan mengingatkan setiap penggunanya akan pelajaran-pelajaran yang sebelumnya sudah pernah diulas agar kembali di pelajari lagi dengan baik.
4. Duolingo
Aplikasi Android pintar selanjutnya yaitu Duolingo. Aplikasi yang dikembangkan oleh Pittsburgh ini dapat membantu kalian dalam belajar bahasa-bahasa tertentu hingga kalian berhasil menguasainya dengan sangat baik. Aplikasi ini memiliki tampilan yang menarik dengan icon-icon yang keren dan warna yang cerah. Kerennya lagi aplikasi ini memiliki sebuah moto yakni "Learn a Language For Free. Forever". Segera download aplikasi ini sekarang juga di Google Play Store untuk menunjang kegiatan belajar bahasa kalian.
5. PhotoMath
Aplikasi Android pintar lainnya yaitu PhotoMath. Aplikasi pintar ini sangat unik dan benar-benar pintar. Bagaimana tidak, hanya dengan memotret sebuah soal matematika pada kamera Android kalian, maka kalian akan mendapatkan jawaban akan soal tersebut pada layar Android kalian. Tidak hanya itu, jawaban yang ditampilkan oleh aplikasi ini juga sangat terperinci sehingga bisa membantu kalian dalam memahami akan soal dan jawaban dari pelajaran matematika tersebut. Untuk bisa mendapatkan dan menggunakan aplikasi PhotoMath ini kalian cukup mendownloadnya pada Google Play Store saja dan langsung mengaplikasikannya pada buku pelajaran kalian.
6. Wikipedia
Dan aplikasi Android pintar yang terakhir yaitu Wikipedia. Jika kalian sering browsing di internet pasti kalian sudah tidak asing dengan nama yang satu itu karena memang Wikipedia merupakan sebuah situs resmi yang menyuguhkan berbagai macam informasi ilmu pengetahuan yang akurat. Dan kini Wikipedia hadir dengan aplikasi yang kemudian mengantarkannya menjadi sebuah website dan aplikasi ensiklopedia terlengkap di dunia. Jadi, apabila kalian menggunakan aplikasi ini sebagai sarana belajar, kalian akan bisa lebih pintar lagi dengan berbagai informasi mengenai ilmu pelajaran yang kalian butuhkan.
Tag :
Apps
5 Komentar untuk "6 Aplikasi Android Yang Bisa Bikin Kamu Jadi Pintar"
Nice post, sangat berguna bagi saya seorang pelajar :v
Nice, sangat berguna gan :v
yups :3
iy mas, sering-sering mampir dimari yah biar dapet update an info lainnya :v
Mantap tpi sayang blom bs bhs Digital Marketing